Thursday, September 8, 2011


H.Jakiman sw.,SP.d
KETUA PGRI KOTA PEKANBARU BENDAHARA PWM
                Sekolah-sekolah swasta berobsesi menciptakan  insan-insan yang agamais, moralis sekaligus intelektualis, hal ini yang akan menjadi solusi berbagai permasalahan bangsa yang ada pada saat sekarang ini.
Bagaimana pandangan bapak sebagai ketua PGRI  tentang sekolah-sekolah swasta pada umumnya?
Sekolah swasta memegang peranan penting, terutama Muhamammadiyah.  Muhammadiyah mempunyai  obsesi untuk menghasilkan lulusan yang agamais, moralis dan intelektualis disamping itu juga mengemban organisasi misi. Ini lah yang menjadi fokus utama yang ingin dihasilkan sekolah-sekolah swasta. Pemerintah semestinya  juga ikut memperhatikan sekolah-sekolah swasta jangan hanya sekolah negeri saja. Permasalahan bangsa yang timbul sekarang itu akibat kurangnya nilai-nilai moralitas.
Lalu apa maksud dari organisasi misi yang dimiliki Muhammadiyah itu pak?
Saya lihat Muhammadiyah mempunyai misi yang sangat luhur yaitu menginginkan adanya masyarakat muslim yang betul-betul di ridhoi oleh Allah. Masyarakat Islam yang sebenarnya, kalau Muhammadiyah itu diukur kebenarannya berdasarkan Al Quran dan Hadist. Sekolah, perguruan tinggi atau amal usaha lainnya sangat dibutuhkan oleh Muhammadiyah dalam rangka mencapai visinya. Oleh karena itu perguruan tingginya harus ada kegiatan yang linier ke Muhammadiyah ya perbuatan yang linier, oleh karena harus  linier antara  kegiatan di perguruan tinggi dengan apa yang diinginkan Muhammadiyah. Ini kan kombinasi yang bagus, jadi kalau  pola Muhammadiyah kedepannya menjadi semacam primadona masyarakat itu sangat tepat karena permasalahan masyarakat sekarang adalah permasalahan intelektual, moral dan kesalehan . Hal ini sangat mendasar dan kalau tidak dibentuk dari sekarang Negara kita tidak akan pernah selesai dari permasalahan
Na, jika dilihat dari tingkat persaingan,  bagaimana pula tingkat persaingan  sekolah-sekolah swasta yang di kota pekanbaru ini?
                Sekolah-sekolah swasta yang ada dikota pekanbaru  itu memang sekarang perlu ada perhatian bersama, artinya bagaimana kita akan maju kalau seandainya sekolah swasta di pekanbaru dan perguruan tinggi masih mengandalkan banyak mahasiswa atau siswanya artinya sumber dana nya masih bergantung pada banyak ya mahasiswa.
Nah, kalau mahasiswa nya sedikit bagaimana mau maju dan akan meraih obsesi. Jadi kalau memang masyarakat menginginkan obsesi Muhammadiyah itu terealisasi atau obesesi dari perguruan tinggi swasta terealisasi dalam masyarakat marilah perhatian kita kepada tidak ada membedakan antara perguruan sekolah swasta dengan Negeri
Sejauh mana peran bapak sebagai ketua PGRI menjembatani antara sekolah- sekolah swasta dengan pemerintah?
                Ya, yang pertama peranan PGRI tidak menentukan, artinya PGRI hanya sekedar sarana atau komunikator dari jeritan-jeritan pihak pendidiakan swasta. Selama ini dengan pemerintah daerah, walikota selalu audensi kepada DPR berkali-kali kita mengadakan semacam  hearing , di media massa, di televisi sering kami tampilkan bahwa memang swasta itu bukan hanya sekedar pemerintah wajib membantu tapi harus betul-betul turun tangan karena swasta itu sudah menyumbang begitu besar.
Coba kita lihat berapa sumbangan swasta ketika membangun gedung mengadakan prasarana sendiri, memberikan honor kepada guru, berapa banyak guru bantu. Oleh karena itu supaya maju jangan hanya negeri saja yang dibantu dan diperhatikan, swasta juga mengolah asset bangsa. Jadi kalau swasta maju juga menjadi modal atau andil dalam asset bangsa, jadi kalau swasta hancur maka bangsa dan negara kita juga ikut”
Bagaimana peluang sekolah swasta yang dimiliki amal usaha Muhammadiyah dalam peningkatan jumlah penerimaan siswa?
                Saya rasa Muhammadiyah dari sisi statistik grafiknya makin lama makin meningkat ada semacam peningkatan jumlah muridnya tentu ini merupakan dampak dari kemajuan dibidang lain. Artinya muhammadiyah sudah memperhatikan hal-hal yang sebetulnya menjadi keinginan  masyarakat, apakah itu masalah kwalitasnya, moralitas dan kesalehannya. Dari sisi sarana prasarana sajalah, saya melihat sudah memiliki kwalitas cukup baik, kalau dibandingkan dengan sekolah-sekolah swasta lainnya.
Dulu sekolah Muhammadiyah itu awal nya adalah sekolah- ekolah rendahan seperti SD Muhammadiyah 1 katanya  SD kandang Kambing tapi sekarang sudah menjadi sekolah yang berkwalitas. SMA muhammadiyah pada saat itu seperti apa, sekarang sudah menjadi SMA yang berkwalitas termasuk SMK dan lain sebagainya. Perguruan tinggi Muhammadiyah juga dari dulu  ATOM, AKPN dan AKPER, sekarang nampaknya dari sisi fisik maupun dari sisi non fisik sudah menunjukkan kemajuan dan itu di buktikan dengan makin meningkatnya animo masyarakat kepada pendidikan Muhammadiyah. Ini sesuatu yang mengembirakan, dalam hal ini Muhammadiyah harus cepat tanggap, jangan sampai animo masyarakat yang begitu besar kepada muhammadiyah sampai dikecewakan.
Hendaknya Muhammadiyah memberikan  perhatian yang sungguh- sungguh, serius dan optimal terhadap pendidikan Muhammadiyah, termasuk  masyarakat juga memberikan dorongan yang  , pemerintah juga demikian. Muhammadiyah kan merupakan organisasi besar yang sudah menyumbang sekian besar bagi pemerintah dibidang pendidikan oleh karena pemerintah seharusnya berapresiasi kepada Muhammadiyah, misalnya memberikan semacam bantuan, sehingga kwalitasnya semakin meningkat.
Kalau dilihat dari penglihatan Bapak selama ini sejauh mana perhatian Pemerintah terhadap sekolah-sekolah swasta yang dimiliki  Muhammadiyah?
                Ya, saya lihat masih berbeda perhatiannya, baik sekolah Muhammadiyah maupun sekolah swasta lainnya. Dimata mareka muhammadiyah atau bukan muhammadiyah sama saja, hanya saya menginginkan swasta yang sudah memberikan sumbangsih yang besar terhadap pemerintah memberikan atau menyikapi serta merefleksikan dengan bantuan yang sungguh-sungguh. Tidak perlu dibeda-bedakan, sebab pemerintah itu membawahi semua anak-anak bangsa apakah itu swasta dan negeri itu sama saja
Itu kalau dari segi pendidikan tingkat sekolah, nah lalu bagimana pula peluang Universitas Muhamadiyah dibandingkan Universitas swasta lainnya?
                Saya sangat optimis. Optimis yang pertama dari sisi personal pengurusnya, baik dosennya, dekannya, rektoratnya memiliki kwalitas yang cukup baik. Kedua, Universitas Muhammadiyah yang baru dua tahun sudah mencapai hampir 2000 an mahasiswa. Universitas lain dua tahun baru berapa lah mahasiswanya,  itu sudah merupakan prestasi yang luar biasa. Nah, hendaknya Muhammadiyah jangan hanya  bangga seperti itu tapi tingkatkan lah kwalitasnya, tingkatkan perhatiaannya kepada  Muhammadiyah. Sekarang perkembangannya cukup mencuat dua tahun sudah bisa ada kampus II dan saya dengar akan ada kampus III dipasir putih kemudian akan dibangun lagi ditempat-tempat lain, ini suatu langkah yang sangat tepat, saya sangat optimis sekali, saya yakin sepuluh tahun kedepan menjadi Universitas yang terbesar di kota Pekanbaru.
Sepuluh tahun ya Pak?
                Ya sepuluh tahun.
Begini Pak, bapak kan juga sebagai ketua PGRI, juga sebagai Pengurus Wilayah Muhammadiyah dan juga sebagai Akademisi bagaimana memposisikan diri bapak diantara peran- peran tersebut?
                Menurut saya malah  sejalan itu, saya sebagai pengurus Muhammadiyah, Muhammadiyah itu akan amal yang paling besar itu pendidikan sehingga Muhammadiyah disebut gerakan keilmuan dan gerakan pendidikan. PGRI juga tentu berkisar di dalam dunia yang sejalan, saya sangat enjoy betul sehingga apa-apa yang ada pada PGRI banyak kita limpahkan kepada Muhammadiyah.
 Muhammadiyah bisa bekerja sama dengan PGRI selama ini tapi sekarang masih terbatas pada  sekolah-sekolah Muhammadiyah belum pada perguruan tingginya, kedepannya mungkin kita bisa bekerja sama entah dalam peningkatan kwalitas gurunya atau bagaimana mengusahakan dan mengoptimalkan pemerintah bersama-sama dengan PGRI.
Oleh M Sultan

Bookmark and Share

2 komentar:

ndop said...

blogwalking nih mas, maaf baru bisa mampir sekarang hehe.. maklum selama lebaran gak banyak ngeblog.. hehe

GalaPos ID said...

salam kenal.blogwalking. saya masih orang baru... mumpung masih belajar dengan rekan saya dan teman-2 dunia maya lainnya.

Contoh punya kita yang ini : Justin Bieber Mariah Yeater-Raline Shah

Masukan utk blog ini : faviconnya lebih keren diganti drpd bawaan blogger... :D
trims sebelumnya... mohon pencerahan...

Post a Comment

Kritik,Saran dan Tanggapan Anda Sangat Kami Harapkan
[NO SPAM, SARA, PORNOGRAFI]
Setiap Komentar* akan di Ikutkan dalam Program Top Komentar yang Berhadiah Pulsa Elektrik senilai Rp.10.000,- dan Rp.5.000,- yang di Berikan dua bulan sekali
*Syarat Ketentuan berlaku baca selengkapnya

 
The Republic of Indonesian Blogger | Garuda di Dadaku Google Pagerank Powered by  MyPagerank.Net